Logo dan Tema Peringatan
HUT Ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020 disampaikan
melalui Surat Edaran Nomor : B- 456/M.Sesneg/SeVTU.00.04/06/2020 tentang: Penyempumaan
Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik
lndonesia Tahun 2020. Sedangkan Pedoman Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI untuk instansi di lingkungan pendidikan termasuk satuan
pendidikan disampiakan melalui Surat Edaran Mendikbud tentang Pedoman Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI diterbitkan
untuk Menindakianjuti surat Menteri Sekretaris Negara nomor B457/M.Sesneg/Set/TU.00.04/06/2020
dan nomor B-457/M. Sesneg/Set/TU .00.04/0612020 tanggal 23 Juni 2020 tentang
Partisipasi Menyemarakkan Han Ulang Tahun (HUT) ke-75Kemerdekaan Republik
Indonesia (RI) Tahun 2020.
Melalui Surat
Edaran Mendikbud
tentang Pedoman
Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengimbau untuk:
1. Mengibarkan Bendera Merah Putih
secara serentak di masing-rnasing instansi mulai tanggal I s.d. 31 Agustus
2020;
2. Tidak menyelenggarakan Upacara
Bendera Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun
2020, namun mengikuti Upacara Peringatan Detik-Detik Han Ulang Tahun (HUT)
ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2020 dan Upacara Penurunan
Bendera Sang Merah Putih yang diselenggarakan di Istana Merdeka melalui
platform media televisi atau media sosial;
3. Memanfaatkan secara maksimal logo
dan desain turunan HUT ke-75 Kemerdekaan RI yang dapat diunduh pada
www.setneq.go.id dengan memasang umbul-umbul, dekorasi, atau hiasan lainnya
serentak sejak tanggal 1 Juli s.d. 31 Agustus 2020 dan mengaplikasikan logo dan
desain tersebut dalam berbagai media (website/media sosial instansi, stiker
kendaraan dinas dan kendaraan jemputan, souvenir maupun merchandise instansi,
dan lain-lain); serta
4. Menyelenggarakan kegiatan yang
dapat menyemarakkan HUT ke-75 Kemerdekaan RI Tahun 2020 sesuai dengan kemampuan
dan tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan dan pencegahan Covid-19.
Terkait Logo dan Tema
Peringatan HUT Ke-75
Kemerdekaan RI, Kementerian
Sekretariat Negara telah merilis Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia
Tahun 2020 dan menyampaikan ke
publik melalui Surat Edaran Nomor : B- 456/M.Sesneg/SeVTU.00.04/06/2020 tentang:
Penyempumaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan
Republik lndonesia Tahun 2020.
Ditegaskan dalam surat edaran Mensesneg tersebut, dimohon kepada Pimpinan
Lembaga Negara, Menteri Kabinet lndonesia Maju, ubernur Bank lndonesia, Jaksa
Agung, Panglima Tentara Nasional lndonesia, Kepala Kepolisian Negara Republik
lndonesia, Pimpinan Lembaga Pemerintah Non-Kementerian, Pimpinan Lembaga
Non-StruKural, Para Kepala Penvakilan Rl di Luar Negeri, Gubemur Provinsi di
seluruh lndonesia serta Bupati dan Walikota di seluruh lndonesia agar berkenan memperbanyak
dan mensosialisasikannya di lingkungan kerja BapaUlbu serta membantu menyebarluaskannya
kepada masyarakat umum. Soft copy tema
dan logo Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan Rl Tahun 2020 beserta pedomannya
dapat diunduh melalui urebsite resmi Kementerian Sekretariat Negara
www-setneg.go.id.
Tema besar HUT Ke-75 Kemerdekaan
Rl Tahun 2020 adalah Indonesia Maju. Adapun yang dimaksud Indonesia Maju adalah sebuah representasi dan
Pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Sebuah
simbolisasi dan Indonesia yang mampu untuk memperkokoh kedaulatan, persatuan
dan kesatuan Indonesia. Makna kemerdekaan saat ini bukan hanya sebagai kata,
kemerdekaan adalah kesempatan. Kesempatan untuk bermimpi hinggajadi nyata dan
kesempatan untuk berkarya tanpa batas. Sekarang saatnya kita fokus kepada hal
yang benar-benar penting dalam menyatukan keberagaman melalui kolaborasi untuk
memperkenalkan jati diri bangsa Indonesia.
Adapun yang menjadi Logo HUT Ke-75 Kemerdekaan
Rl Tahun 2020 adalah seperti tampak pada gambar di bawah ini.
Logo angka Tujuh Lima dan tulisan Indonesia Maju menggambarkan Indonesia
sebagai negara yang mampu memperkokoh kedaulatan, menjaga persatuan dan
kesatuan Indonesia. Logo Kemerdekaan RI 75 tahun mi menyimbolkan arti dan
kesetaraan dan pertumbuhan ekonomi untuk rakyat Indonesia, dan progres nyata
dalam bekerja untuk mempersembahkan hasil yang terbaik kepada semua rakyat
Indonesia.
Sedangkan logo Bangga Buatan lndonesia, Logo Bangga Buatan Indonesia
meliputi gabungan dan logogram dan logotype dengan sentuhan modern, terlihat
dalam bentuk huruf-huruf dan sederhana secara keseluruhan. Logogram, digunakan
untuk menunjukkan cinta terhadap produk lokal Indonesia. Juga menggambarkan
perasaan bangga terhadap produk lokal Indonesia, sekalgus menunjukkan kesatuan
sebagai satu Indonesia
Link download Logo dan Tema
Peringatan HUT Ke-75
Kemerdekaan RI Tahun 2020 dan SE
Mendikbud tentang Pedoman Peringatan HUT Ke-75 Kemerdekaan
RI (disini)
Demikian informasi tentang Logo dan Tema
Peringatan HUT Ke-75
Kemerdekaan RI Tahun 2020. Semoga
ada manfaatnya, terima kasih.
Tags:
Berita